Keterkaitan Regulasi Emosi dan Prestasi Akademik Siswa
Perspektif Psikologi Pendidikan
Keywords:
regulasi emosi, prestasi akademik siswa, psikologi pendidikanAbstract
Keberhasilan individu dalam memperoleh pengetahuan dan keterampilan bisa dievaluasi melalui prestasi akademik. Selain faktor akademik, aspek psikologis juga berperan penting dalam mempengaruhi proses belajar. Regulasi emosi merupakan faktor krusial dalam pencapaian akademik, yang juga diartikan sebagai kemampuan individu dalam mengendalikan serta mengelola emosi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam keterkaitan antara regulasi emosi dan prestasi akademik siswa dari perspektif psikologi pendidikan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode studi pustaka dengan proses analisis data berupa analisis deskriptif kualitatif, dimana teknik pengumpulan datanya meliputi membaca, menelaah, memilah-milah baik buku, artikel dan sumber lain yang relevan. Hasilnya menunjukkan bahwa regulasi emosi yang efektif akan berdampak positif pada prestasi akademik siswa. Individu dengan regulasi emosi yang baik cenderung memiliki motivasi yang kuat dalam menghadapi tantangan akademik sehingga akan berdampak pada peningkatan prestasi akademik. Sebaliknya individu dengan regulasi emosi yang kurang akan cenderung kesulitan dalam menghadapi tantangan akademik. Implikasi penting dari penelitian ini adalah pentingnya memasukkan program pengembangan regulasi emosi dalam kurikulum pendidikan sebagai bagian dari upaya peningkatan prestasi akademik siswa.
References
Ahmad, J. (2018). Desain penelitian analisis isi (Content analysis). Research Gate, 5(9), 1-20.
Hadi, S. (2019). Stabilitas emosi pelaku pernikahan dini dalam mendidik anak balita. QAWWAM: Journal for gender mainstreaming, 13(2), 123-134.
Haryadi, R., & Cludia, C. (2021). Pentingnya psikologi pendidikan bagi guru. Academy of Education Journal, 12(2), 275-284.
Januaripin, M. (2024). Kepercayaan Diri Sebagai Prediktor Prestasi Akademik Siswa. KAMALIYAH: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 2(1), 114-128.
Kelly, E., Aulia, L. A. A., & Setianingrum, M. E. (2024). Efek Moderasi Dukungan Sosial Dosen Pada Pengaruh Regulasi Emosi Terhadap Resiliensi Akademik Mahasiswa. Jurnal Psikologi: Jurnal Ilmiah Fakultas Psikologi Universitas Yudharta Pasuruan, 11(2), 389-401.
Kharisma, I. P., & Safitri, G. (2023). Efikasi Diri dan Kestabilan Emosi pada Prestasi Belajar. Educational Leadership: Jurnal Manajemen Pendidikan, 3(1), 28-39.
Kogoya, M. P. V., & Jannah, M. (2021). Pengaruh regulasi emosi terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa di masa pandemi Covid-19. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 8(9), 14-23.
Kulsum, U. (2021). Peran psikologi pendidikan bagi pembelajaran. Jurnal Mubtadiin, 7(01), 100-121.
Kumala, K. H., & Darmawanti, I. (2022). Strategi regulasi emosi pada mahasiswa dengan banyak peran. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 9(3), 19-29.
Latif, S., & Amirullah, M. (2021). Students’ academic resilience profiles based on gender and cohort. Jurnal Kajian Bimbingan dan Konseling, 5(4), 13.
Mareta, B., Amara, D., Mayang, D., Arya, E., & Eva, N. (2021, June). Pengaruh asesmen portofolio terhadap peningkatan motivasi dan prestasi belajar siswa. In Seminar Nasional Psikologi dan Ilmu Humaniora (SENAPIH) (Vol. 1, No. 1, pp. 86-96).
Nurjanah, A., Maulana, H., & Nurhayati, N. (2023). Psikologi Pendidikan dan Manfaat bagi Pembelajaran: Tinjauan Literatur. Cendekia Inovatif Dan Berbudaya, 1(1), 38-46.
Saputra, S. (2017). Hubungan regulasi emosi dengan hasil belajar siswa. Konselor, 6(3), 96-100.
Sari, K. M. (2023). Pengaruh Self Efficacy, Dukungan Sosial, dan Motivasi Berprestasi Terhadap Prestasi Belajar Siswa. TARBAWI: Journal on Islamic Education, 1(1), 1-16.
Shengyao, Y., Xuefen, L., Jenatabadi, H. S., Samsudin, N., Chunchun, K., & Ishak, Z. (2024). Emotional intelligence impact on academic achievement and psychological well-being among university students: the mediating role of positive psychological characteristics. BMC psychology, 12(1), 389.
Vienlentia, R. (2021). Peran Dukungan Sosial Keluarga Terhadap Regulasi Emosi Anak Dalam Belajar. Satya Sastraharing: Jurnal Manajemen, 5(2), 35-46.








