Psikologi Pendidikan Islam: Kunci Pembentukan Karakter Anak di Era Modern

Authors

  • Rilta Mardalena Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
  • Vivik Shofiah Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
  • Yuliana Intan Lestari Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Keywords:

Pendidikan, Karakter, Psikologi, Keislaman

Abstract

Fenomena degradasi moral di kalangan anak dan remaja saat ini menjadi tantangan serius bagi dunia pendidikan. Maraknya perilaku negatif seperti perundungan, penyalahgunaan media sosial, serta rendahnya rasa hormat kepada otoritas sosial menunjukkan urgensi penerapan pendidikan karakter secara menyeluruh. Sayangnya, sistem pendidikan modern cenderung lebih menitikberatkan pada pencapaian akademik dan mengabaikan pembinaan akhlak. Pendidikan tidak lagi cukup hanya menekankan aspek kognitif, tetapi juga harus mencakup dimensi afektif dan spiritual yang berperan penting dalam pembentukan kepribadian anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran Psikologi Pendidikan Islam sebagai pendekatan integral dalam pembentukan karakter anak di era modern. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka (library research) dengan menelaah literatur yang relevan dalam sepuluh tahun terakhir, termasuk jurnal, buku, dan publikasi ilmiah yang membahas pendidikan karakter, psikologi Islam, dan perkembangan moral anak. Hasil kajian menunjukkan bahwa Psikologi Pendidikan Islam menekankan pembentukan karakter melalui pendekatan spiritual, emosional, dan kognitif yang seimbang dengan landasan nilai-nilai Islam seperti tauhid, akhlak, dan tanggung jawab sosial. Integrasi nilai-nilai keislaman dalam praktik pendidikan terbukti mampu membentuk kesadaran moral yang kuat serta mendorong perkembangan karakter anak secara menyeluruh. Penelitian ini merekomendasikan agar lembaga pendidikan dan orang tua mengadopsi prinsip-prinsip psikologi pendidikan Islam sebagai kerangka dalam membina generasi yang berkarakter dan berakhlak mulia.

References

Afandi, A. (2016). Pendidikan Karakter Melalui Pembelajaran Terintegrasi dalam Kurikulum 2013. Jurnal Pendidikan, 17(1), 75–82.

Aldi, M., & Khairanis, R. (2021). Integrasi Ilmu Pendidikan Islam dan Psikologi Pendidikan dalam Membentuk Karakter dan Kecerdasan Spiritual Siswa. Jurnal Akhlak, 3(2), 45–60.

https://journal.unindra.ac.id

Fahdini, A. M., Furnamasari, Y. F., & Dewi, D. A. (2021). Urgensi Pendidikan Karakter dalam Mengatasi Krisis Moral di Kalangan Siswa. Jurnal Pendidikan Tambusai, 5(3), 9390–9394.

https://garuda.kemdikbud.go.id

Fathurrahman, M. (2019). Pendidikan Karakter dan Penguatan Nilai Islam dalam Era Globalisasi. Jurnal Pendidikan Islam, 8(2), 110–123.

Fitriani, A. (2021). Pendidikan Karakter dalam Perspektif Islam: Solusi terhadap Krisis Moral Anak Bangsa. Jurnal Edukasi Islami, 7(1), 77–89.

Handayani, S. (2020). Membangun Karakter Bangsa Melalui Psikologi Pendidikan Islam. Jurnal Kajian Pendidikan Islam, 5(1), 98–109.

Ismail, R. M. (2017). Psikologi Pendidikan Islam: Teori dan Praktik dalam Pembentukan Akhlak. Jakarta: Prenada Media.Pratami, F. (2021). Konsep Pendidikan Karakter Perspektif Psikologi Pendidikan Islam dalam Pembentukan Karakter Anak. Jurnal Al-Mutabar, 2(1), 1–10.

https://jurnal.stain-madina.ac.id/index.php/almutabar/article/view/1102

Kurniasih, H. (2023). Revitalisasi Pendidikan Karakter di Sekolah Dasar dalam Bingkai Pendidikan Islam. Jurnal Edukasi, 11(1), 56–68.

Lickona, T. (2012). Educating for Character: How Our Schools Can Teach Respect and Responsibility. Bantam Books.

Nasution, S. (2022). Internalisasi Nilai-nilai Keislaman dalam Pembentukan Karakter Peserta Didik. Jurnal Tarbiyah Islamiyah, 12(1), 34–48.

Ningsih, E. Y. (2020). Pendidikan Karakter Berbasis Nilai-nilai Islam dalam Perspektif Psikologi Islam. Jurnal Pendidikan Agama Islam Al-Thariqah, 5(1), 45–54.

https://ejournal.staialhikmahpariangan.ac.id

Nurhayati, S. (2021). Peran Psikologi Pendidikan Islam dalam Membentuk Kepribadian Remaja Muslim. Jurnal Ilmu Pendidikan Islam, 3(2), 142–154.

Sa’diyah, C. (2019). Urgensi Pendidikan Karakter di Era Digital: Perspektif Pendidikan Islam. Jurnal Al-Tadzkiyyah, 10(2), 123–135.

Sari, D. A., & Zainuddin, M. (2020). Pendidikan Karakter dalam Perspektif Psikologi Pendidikan Islam. Jurnal Ilmiah Iqra’, 14(2), 121–135.

Suparlan, P. (2020). Pendidikan Karakter dalam Era Globalisasi: Tinjauan Filosofis dan Praktis. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 25(3), 233–245. https://doi.org/10.24832/jpnk.v25i3.2020

Wibowo, A. (2016). Pendidikan Karakter: Strategi Membangun Karakter Bangsa Berperadaban. Pustaka Pelajar.

Yusuf, A., & Supriyanto, T. (2018). Pengembangan Karakter Anak Usia Dini Melalui Nilai-nilai Islam. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 7(2), 123–134.

Zakiyah, L., & Fitri, A. Z. (2018). Strategi Pendidikan Karakter dalam Perspektif Pendidikan Islam. Jurnal Pendidikan Islam, 4(1), 1–14. https://doi.org/10.15575/jpi.v4i1.1759

Zubaedi. (2015). Desain Pendidikan Karakter: Konsepsi dan Aplikasinya dalam Lembaga Pendidikan. Kencana.

Published

2025-07-05